Welcome to Pusat Dokumentasi Arsitektur Library

Artikel Detail

Festival Untuk Menarik Wisatawan Lokal

Format : Artikel

Impresum
- : , 2009

Deskripsi
Sumber:
Kompas: Rabu, 24 Juni 2009 | 06:05 WIB
http://www.kompas.com/read/xml/2009/06/24/06050645/festival.untuk.menarik.wisatawan.lokal

Isi:

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggelar beberapa festival dan acara budaya untuk menjaring wisatawan nusantara. Acara-acara itu juga digelar untuk memeriahkan ulang tahun ke-482 Jakarta.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Arie Budhiman, Selasa (23/6) di Jakarta, mengatakan, acara besar yang akan digelar dalam waktu dekat adalah Karnaval Jakarta. Karnaval yang diikuti oleh 26 mobil hias dan 120 orang itu akan digelar pada Minggu (28/6).

Karnaval dibagi dua komponen, yakni konvoi mobil hias dan pejalan kaki. Konvoi mobil hias akan menempuh rute dari Jalan Merdeka Selatan, Jalan Thamrin, dan berakhir di Semanggi Jalan Sudirman.

Sedangkan konvoi pejalan kaki akan menempuh rute yang sama, tetapi sesampai di Bundaran Hotel Indonesia berbelok ke Jalan Imam Bonjol. Konvoi pejalan kaki ini akan dimeriahkan oleh beberapa komunitas tari, marching band, wayang orang, dan komunitas seni lainnya.

Karnaval yang biasanya digelar malam hari kini akan dilaksanakan sore pukul 15.30 sampai 18.00. Pada hari yang sama, di sudut Bundaran Hotel Indonesia digelar Komedi Betawi.

Selain karnaval, Pemprov DKI juga akan menggelar "Enjoy Jakarta Food Festival". Festival makanan ini diikuti oleh puluhan restoran dengan memberikan diskon khusus. Festival makanan berlangsung pada 4 Juli-4 Agustus. Festival itu akan diawali dengan penjualan semua jenis makanan di satu tempat.

Setelah itu, festival akan dilanjutkan di restoran masing-masing. Pemprov akan menyediakan peta restoran-restoran yang mengikuti festival itu, bersama dengan kekhasan makanan yang disajikan.

Pada 18 Juli-18 Agustus, Jakarta akan disemarakkan dengan Jakarta Great Sale. Seluruh pusat perbelanjaan dari kelas menengah sampai atas akan menggelar diskon besar-besaran.

Di setiap pusat perbelanjaan akan diadakan atraksi untuk menarik pengunjung, Para pengunjung itu diharapkan datang bukan hanya dari Jakarta, tetapi juga dari berbagai wilayah lain di Indonesia.

"Target utama penyelenggaraan berbagai kegiatan itu adalah menarik para wisatawan nusantara. Jumlah kunjungan warga daerah lain ke Jakarta diperkirakan mencapai 90 juta orang per tahun. Jika sebagian besar dari mereka datang untuk wisata atau bisnis, uang yang mereka belanjakan sangat potensial untuk menghidupkan ekonomi kota," kata Arie.

Daya beli wisatawan nusantara dinilai sangat besar sehingga dapat menggerakkan sektor perdagangan dan jasa.

Saat ini biro-biro perjalanan Jakarta sudah menjalin kerja sama dengan biro perjalanan lokal untuk membuat paket wisata ke Jakarta. Aktivitas belanja, budaya, kuliner, dan tempat-tempat permainan dan hiburan merupakan andalan wisata Jakarta.

Jakarta, kata Arie, saat ini sudah menyiapkan ratusan hotel dan restoran. (ECA)

Copyrights © 2016 Pusat Dokumentasi Arsitektur. All rights reserved